Songs

Tuesday, September 24, 2013

Tugas Kelompok 11 Sejarah Ekonomi

KEADAAN PEREKONOMIAN INDONESIA MASA REFORMASI (1998-SEKARANG) DARI KRISIS 1998 SAMPAI KRISIS 2008

oleh:
                        Siti Nur khomariyah                            110731435518
Septiyan                                              110731435550
Vivilia Puspita                                     110731435538

1.      PENDAHULUAN
1.1.Latar Belakang
Sejarah politik Indonesia dimulai dari kepemimpinan Ir.Soekarno yang biasa disebut zaman orde lama hingga kepemimpinan sekarang (2013) oleh presiden Susilo Bambang Yudhoyono dengan sebutan zaman reformasi sudah menorehkan goresan sejarah yang cukup panjang lengkap dengan keadaan positif  dan negatif yang turut memberikan warna dalam goresan sejarah tersebut. Penutupan zaman orde baru pada tahun 1998 bersamaan pula dengan penurunan kepemimpinan Soeharto dengan alasan utama yang dikarenakan ketidak adilan yang dirasakan oleh masyarakat Indonesia dalam berbagai hal seperti politik, ekonomi, dan hukum. Tetapi dari unsur perekonomianlah yang paling mudah dirasakan masyarakat Indonesia yang keadaannya semakin memburuk. Krisis moneter dan diteruskan dengan krisis ekonomi di Indonesia yang terjadi pada tahun 1998 adalah krisis yang paling mencekik rakyat Indonesia yang terjadi sepanjang zaman reformasi.
Kepemimpinan Soeharto pada zaman orde baru diakui masyarakat Indonesia mampu membangun perekonomian rakyat Indonesia, memberikan keluasan lapangan kerja dan mengecilkan tingkat pengangguran di Indonesia, tetapi pada akhir kepemimpinannya menimbulkan kronik terutama dalam bidang perekonomian di Indonesia. Pelengseran Soeharto pada tahun 1998 yang sekaligus menutup zaman orde baru tidak secara langsung menutup keterpurukan kondisi perekonomian Indonesia ketika itu.
Karya ilmiah yang kami tulis ini menitik beratkan pada keadaan perekonomian pada era reformasi dan menekankan pada krisis ekonomi pada 1998 sebagai sorotan utama pembahasan. Dikarenakan pada keadaan tersebut perekonomian Indonesia benar-benar menjadi sorotan dunia dan mendapatkan tinta tebal dalam penulisan sejarah perekonomian di Indonesia. Tidak hanya pada krisis tahun 1998 saja, kan tetapi pada karya ilmiah ini kami juga membahas mengenai krisis pada tahun 2008 yang berlangsung tidak seheboh pada tahun 1998. Dengan pembahasan tersebut pada karya ilmiah ini kami berikan judul “Keadaan Perekonomian Indonesia masa Reformasi (1998-sekarang) dari krisis 1998 sampai krisis 2008”.

1.2.Rumusan Masalah
Adapun rumusan masalah yang akan kami angkat dalam karya ilmiah kami ini adalah:
1.      Bagaimana kemunculan reformasi?
2.      Bagaimana keadaan perekonomian Indonesia pada saat krisis 1998?
3.      Bagaimana keadaan perekonomian Indonesia pasca krisis 1998?
4.      Bagaimana keadaan perekonomian indonesia pada saat krisis 2008?
1.3.Tujuan
Adapun tujuan kami dalam penulisan karya ilmiah ini adalah:
1.      mengetahui kemunculan reformasi
2.      mengetahui keadaan perekonomian Indonesia pada saat krisis 1998
3.      mengetahui keadaan perekonomian Indonesia pasca krisis 1998
4.      mengetahui keadaan perekonomian indonesia pada saat krisis 2008.
Selanjutnya Klik Disini

No comments:

Post a Comment